Assalamu'alaikum...
Apa kabar sobat semuanya dimanapun anda berada. Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba untuk membahas tentang penggunaan aplikasi antivirus di ponsel android. Sebenrnya, perlu nggak sih penggunaan antivirus untuk hp android? Karena ini menurut pendapat saya, mungkin pendapat juga akan sedikit berbeda pandangan atau mungkin sama antara pendapat saya yang saya paparkan.
Awal mula munculnya antivirus di Smartphone Android adalah karena adanya isu yang muncul kalau ada banyak sekali virus-virus yang beredar didunia maya yang bisa saja mengancam ponsel android yang diiliki oleh penggunanya. Oleh sebab itu, banyak sekali yang kemudian muncul produk berupa aplikasi yang menawarkan keamanan dan menjamin bahwa jika user atau pengguna menginstal aplikasi antivirus, maka akan meminimalisir terkena dampak virus jahat yang akan menyerang android.
Sebenarnya, penggunaan antivirus itu tidak terlalu dibutuhkan. Mengapa, karena jarang sekali ponsel android khususnya yang saya miliki terkena virus. Yang ada hanya kartu memori saya yang terkena virus, sejenis virus shortcut dan beberapa virus script, sedangkan ponselnya tidak terkena dampak apa-apa.
Yang saya tau, penggunaan aplikasi antivirus justru hanya akan membenai kinerja ponsel, apalagi yang ponsel androidnya hanya memiliki kapasitas penyimpanan yang tidak memadai dan juga penggunaan RAM yang sedikit boros.
Pada awalnya saya juga menginstal aplikasi antivirus di hp android yang saya miliki, tidak hanya satu aplikasi saja, bahkan beberapa aplikasi yang menawarkan keamanan dan menjamin ponsel bebas dari virus jahat yang menyerang ponsel saya kapan saja. Hal ini yang membuat saya sedikit was-was, karena banyak sekali file di berkas yang sangat penting yang ada di kartu memori(SD Card/Micro SD).
Karena terlalu lambat pada saat menggunakannya, dikarenakan saat itu juga saya menggunakan ponsel kelas mid-end, tentu saja banyak sekali kelambanan dalam mengoperasikan ponsel. Belum lagi munculnya berbagai isu yang mengatakan bahwa, jikalau ponsel sudah di root, membuka kemungkinan ponsel tersebut juga akan dengan mudah terkena virus. Karena root sendiri merupakan hak akses penuh(full control) yang dimiliki oleh pengguna android yang bisa dengan leluasa mengutak-atik sistem yang ada di dalam ponsel tersebut. Dan juga bisa menginstal aplikasi maupun game yang tidak terdapat di Play Store.
Akan tetapi, Google juga meningkatkan keamanan untuk memperketat aplikasi maupun game yang beredar di Toko Aplikasi atau Google Play yang sekarang menjadi Play Store.
Selain itu, banyak juga yang mengatakan kalau virus yang bisa saja menyusup ke dalam ponsel android yang kita miliki, apalagi yang sudah di root, akan memberikan celah kepada peretas atau "Hacker/Cracker" untuk mendapatkan seluruh informasi yang ada didalam ponsel android tersebut yang menjadi korban incarannya.
Nah, itulah sedikit ulasan mengenai pentingkah aplikasi antivirus untuk android? Apakah kamu juga memakai aplikasi berupa antivirus ataukah membiarkan ponsel android yang kamu miliki kamu membiarkan seadanya tanpa aplikasi antivirus? Karena selama saya seorang Newbie yang juga ikut menggunakan ponsel cerdas bersistem operasi android, saya belum tertarik dan mungkin tidak akan memakai lagi antivirus. Dengan alasan, tentu saja melakukan pembersihan file yang tidak terlalu penting dn juga tidak terlalu banyak menginstal aplikasi yang bisa saja membuat kinerja ponsel menjadi menurun untuk yang menggunakan ponsel android end class.
Sekian untuk postingan kali ini, semoga bisa memberikan sobat pilihan dan juga manfaat. Sampai jumpa di postingan berikutnya. Dan Kurang lebihnya mohon maaf.
Wassalamu'alaikum...
0 Komentar untuk "Perlukah Penggunaan Aplikasi Antivirus Pada Ponsel Android?"